BERJUANG TANPA LELAH---CIPTAKAN RUANG PASAR TANPA PESAING DAN BIARKAN KOMPETISI TAK LAGI RELEVAN (KIM & MAUBORGNE)"

Rabu, 07 Januari 2015

Selayang Pandang ; Lapas Klas IIA Anak Kutoarjo


01 November 2014; Pelantikan Kasie Binadik Lapas Klas IIA Anak Kutoarjo


Setelah berharap-harap cemas akan jadi tidaknya SK Nomor SEK-31.KP.03.03 Tahun 2014 tentang Pengangkatan dan Pemindahan Pegawai Negeri Sipil Dalam dan dari Jabatan Struktural Eselon III, IV dan V di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI dibatalkan, akhirnya kepastian itu dibuktikan dengan pelantikan saya pada tanggal 01 November 2014 di Lapas Klas IIA Anak Kutoarjo sebagai Kepala Seksi Pembinaan Narapidana dan Anak Didik (Binadik). Walau sempat sedikit shock terhadap munculnya SK ini, namun saya secara prinsip siap menjalankan tugas, walau dengan konsekuensi jauh dari keluarga dan jauh dari tempat yang saya suka dan idamkan selama ini.

Pelantikan berlangsung khidmat dan sederhana di Aula Lapas Klas IIA Anak Kutoarjo oleh Kepala Lapas bapak Drs. Husni Setiabudi, Bc. IP, M Si. Turut menjadi saksi pelantikan adalah bapak Sapto (Ka. KPLP) dan pak Paiman (Kasubag TU). 


Acara pelantikan selain dihadiri oleh keluarga, juga dihadiri oleh staff Bapas Klas I Jakarta Timur Utara dan teman-teman satu angkatan (AKIP 33) yang dinas di Jogjakarta. 
Terima kasih kepada semua pihak yang telah banyak membantu dari awal hingga terlaksananya pelantikan saya. Doakan semoga saya mampu mengemban amanah ini, mampu menunjukkan kinerja yang baik dan memberikan perubahan yang lebih baik untuk organisasi.


Kebersamaan dalam Kesederhanaan di Bapas Timur-Utara, Terima Kasih Teman-Teman

"....Mungkin hari ini pertemuan terakhir kita untuk berkumpul bersama. Hari terakhir kita bisa bercanda&tertawa bersama. Tapi ketahuilah, hari ini bukanlah merupakan akhir dari segalanya. Namun, ini adalah awal dari kebahagiaan kita yang baru dan lebih baik lagi.."


Jumat, 07 November 2014 merupakan hari terakhir saya berdinas di Bapas Klas I Jakarta Timur Utara. Hari itu merupakan acara perpisahan saya dengan rekan-rekan disana, untuk selanjutnya melanjutkan dinas di Lapas Klas IIA Anak Kutoarjo, Purworejo, Jawa Tengah. 

Sebagaimana layaknya acara perpisahan, akan ada sambutan dari yang meninggalkan, yang ditinggalkan dan pimpinan, termasuk tentunya acara pemberian cinderamata dan foto bersama. Tentu saja moment-moment tersebut terjadi dalam acara perpisahan saya dan saya tentu saja menyikapinya dengan suka cita, berusaha keras untuk tidak meneteskan air mata walau faktanya jatuh juga....



Secara pribadi saya memohon maaf  kepada rekan-rekan semua tanpa terkecuali baik jajaran pejabat struktural dan staff atas segala khilaf baik sikap, maupun kata, secara langsung maupun tidak langsung yang mungkin menyinggung perasaan. Secara kinerja saya juga mengaturkan maaf kalau selama dalam kepimpinan saya belum mampu menunjukkan kinerja yang baik dan belum mampu menjadi contoh tauladan yang baik.



Kepada pimpinan saya, ibu Esti Wahyuningsih saya menghaturkan permohonan maaf dan terima kasih yang sedalam-dalamnya karena telah menjadi pimpinan, ibu sekaligus teman dalam bekerja, saya doakan kedepannya ibu makin sukses baik dalam karier dan keluarga, Amien.....

Kepada adek-adek saya, penerus estafet kepemimpinan (Aries, Adhie, Rony, Wisnu, Topan, Rio, Ryan, Royan, Rizky, Sabti, Teti, Ary, Erika), SHOW UR BEST...tunjukkan yang muda mampu memberikan perubahan yang lebih baik, teruskan semboyan YANG MUDA YANG BERKARYA, YANG BERPRESTASI...
SUKSES SELALU BUAT KITA SEMUA.....
BRAVO